Festival Bumdes dalam Kegiatan Sedekah Bumi sinanggul 2019
Kekayaan dan keanekaragaman budaya dalam masyarakat merupakan sesuatu yang patut mendapatkan perhatian dari berbagai pihak sehingga kekayaan ini tetap menjadi aset bangsa yang membanggakan dan dilestarikan. Terlepas dari kekayaan budaya sedekah bumi merupakan suatu bentuk kegiatan perwujudan rasa syukur kepada Allah yang telah memberikan keberkahan dan kemakmuran atas bumi yang ditempati.
Berangkat dari hal itulah, Petinggi Sinanggul bersama-sama Perangkat Desa, BPD, LPPMD, dan RT/RW bermaksud menyelenggarakan kegiatan “Ruwatan Sedekah Bumi dan Kegiatan Penunjang Sedekah Bumi”. Salah satu kegiatannnya adalah Sinanggul Ekspo atau Festival Bumdes.Kegiatan ini diperuntukkan bagi semua perwakilan RT dan lembaga desa di Desa Sinanggul dengan waktu pelaksanaan Ahad, 11 Agustus 2019 s/d 12 Agustus 2019. Panitia menyediakan tempat stand berupa lampu dan tenda ukuran sekitar 3x4 m tanpa sekat. Akan diberikan doorprize untuk stand expo tervavorit versi panitia.
Komentar